Selamat Datang di Website Pengadilan Militer III-15 Kupang

TETAP TEKADKAN BULAT DALAM PENGABDIAN

05 Oktober 2020

TETAP TEKADKAN BULAT DALAM PENGABDIAN
(Melalui Upacara Peringatan HUT TNI ke-75 secara Virtual)

Senin, 5 Oktober 2020. Momentum peringatan HUT TNI ke-75 tahun 2020 yang kali ini mengambil tema “Sinergi Untuk Negeri” masih diwarnai seputar kasus pendemi Covid-19 yang tak kunjung usai di Negara yang kita cintai ini, namun hal tersebut tidak menyurutkan semangat kami dalam memperingati Hari jadi Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang saat ini telah genap usai 75 tahun.


Bertempat di ruangan Media Center seluruh personil baik militer maupun ASN Pengadilan Militer III-15 Kupang melaksanakan upacara peringatan HUT TNI ke-75 tahun. Walaupun upacara kali ini dilaksanakan secara virtual ditengah pandemi Covid-19, namun hal tersebut tidak menyurutkan tekad dan semangat kami dalam melaksanakan pengabdian kepada bangsa dan negara.
“Kami bertekad untuk senantiasa mengabdikan diri kepada bangsa dan negara yang kita cintai, kami hanya merawat dan mempertahankan … beliaulah (para pahlawan) yang telah berjuang merebut kemerdekaan” ucap Wakil Kepala Pengadilan Militer III-15 Kupang selaku Perwira yang tertua dalam pelaksanaan upacara virtual tersebut. Dan setelah usai upacara, para ASN beserta segenap pegawai honorer Dilmil III-15 Kupang memberikan ucapan “Selamat” kepada seluruh personil militer dan mereka berharap semoga TNI selalu jaya dan menjadi garda terdepan dalam mengawal NKRI. (MH-Dil)

 



Berita Terbaru Lainnya :